Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

MEMBANGUN DESA DENGAN SEMANGAT GOTONG ROYONG DAN KEBERSAMAAN, WABUP SUMBAWA RESMI BUKA TMMD KE-125

Rabu, 23 Juli 2025 | Juli 23, 2025 WIB Last Updated 2025-07-23T09:20:25Z

MEMBANGUN DESA DENGAN SEMANGAT GOTONG ROYONG DAN KEBERSAMAAN, WABUP SUMBAWA RESMI BUKA TMMD KE-125

Sumbawa, 23 Juli 2025 – Wakil Bupati Sumbawa, Drs. H. Mohamad Ansori, bertindak selaku Inspektur Upacara dalam pembukaan kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 yang dipusatkan di Lapangan Desa Kalabeso, Kecamatan Buer. Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Sumbawa, jajaran Forkopimda, para Asisten dan Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, para Camat, unsur TNI-Polri, serta para Kepala Desa.

Dalam amanatnya, Wabup menyampaikan apresiasi tinggi terhadap pelaksanaan TMMD yang dinilainya sebagai wujud nyata kemanunggalan TNI bersama rakyat. Menurutnya, sinergi antara TNI dan Pemerintah Daerah ini merupakan strategi efektif dalam mendorong percepatan pembangunan, terutama di wilayah-wilayah pedesaan.

“TMMD bukan sekadar membangun infrastruktur, tetapi juga membangun semangat kolektif, gotong royong, dan rasa cinta terhadap tanah air. Ini adalah momentum penting untuk mempererat kebersamaan dan memperkuat karakter masyarakat desa,” tegas Wabup.

Wabup Ansori juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terlibat aktif dalam setiap rangkaian kegiatan TMMD, menjadikannya sebagai sarana pembelajaran sosial, penguatan solidaritas komunitas, dan peningkatan kualitas hidup warga desa. Ia berharap kehadiran program TMMD ke-125 ini mampu menjawab kebutuhan dasar masyarakat dan memberikan dampak konkret terhadap kesejahteraan.

“Kami berharap TNI tidak hanya hadir untuk membangun fisik desa, tetapi juga turut membangun jiwa dan semangat masyarakatnya. Ke depan, semoga program seperti ini dapat menyentuh seluruh desa di Kabupaten Sumbawa,” pungkasnya.

Sementara itu, Komandan Kodim 1607/Sumbawa, Letkol Kav. Basofi Cahyowibowo, S.T., yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, menyampaikan apresiasi atas dukungan dari seluruh pemangku kepentingan terhadap suksesnya pelaksanaan TMMD.

“TMMD merupakan perwujudan nyata kemanunggalan TNI dan rakyat. Melalui kerja sama dengan pemerintah daerah, kita bersama-sama berkontribusi dalam pembangunan wilayah pedesaan,” ujar Dandim.

Lebih lanjut, Letkol Basofi menjelaskan bahwa sasaran TMMD meliputi kegiatan fisik dan nonfisik. Sasaran fisik antara lain pembangunan jembatan, jalan desa, dan irigasi, sementara sasaran nonfisik meliputi penyuluhan dan kegiatan sosial kemasyarakatan.

“Dengan turun langsung ke lapangan, kami ingin menghadirkan sentuhan nyata TNI bagi masyarakat. Diharapkan, hasil dari TMMD ini benar-benar dapat dirasakan manfaatnya oleh seluruh warga, khususnya di Desa Kalabeso,” tutup Dandim.

Pelaksanaan TMMD ke-125 ini tidak hanya menjadi instrumen pembangunan infrastruktur, tetapi juga sebagai ruang kolaboratif antara aparat negara dan rakyat dalam membangun desa yang berdaya, mandiri, dan berkarakter.

CEO:NEX MEDIA

Mulyadi,S.Pd.,C.IJ.,C.PW.,C.PS.,C.HL

×
Berita Terbaru Update